× BerandaDaerahNasionalPolitikHukum kriminalInvestigasiSosial & Bisnis

Bupati Muna Barat Sampaikan Pesan Penting di Peresmian Puskesmas Marobea

Ketgam : foto istimewa Ketgam : foto istimewa
Bupati Muna Barat Sampaikan Pesan Penting di Peresmian Puskesmas Marobea
 
Mubar, TeropongSultra.id - Bupati Muna Barat (Mubar), LM Rajiun Tumada, meresmikan gedung Puskesmas Marobea, Kabupaten Muna Barat, Selasa (6/2/2018). Dalam acara peresmian tersebut, Rajiun juga menyampaikan pesan seluruh instrumen tenaga medis di wilayah itu.
 
"Dengan ketersediaan fasilitas medis, tenaga medis kita juga diharapkan memaksimalkan pelayanan demi kesejahteraan dan kesehatan masyarakat kita," ujsr Rajiun.
 
Pria lulusan S2 Universitas Sam Ratulangi ini juga kembali menekankan pentingnya menjaga stabilitas pelayanan yang ditunjang dengan akselerasi dan kompetensi tenaga medis.
 
"Tenaga medis yang handal dan berkompeten wajib diupayakan semaksimal mungkin untuk mewujudkan masyarakat sehat," kata Rajiun.
 
Untuk diketahui, saat ini Puskesmas Marobea tengah berupaya memenuhi akreditasi dengan melengkapi tenaga medis umum dan spesialis.
 
Puskesmas Marobea juga tengah melakukan Peningkatan Mutu Klinis dan Keselamatan Pasien (PMKP), berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan (PMK) Nomor 46 Tahun 2015 tentang akreditasi puskesmas.
 
"Komisi Akreditasi nantinya yang akan memberikan penilaian berdasarkan kinerja tenaga medis kita. Jadi, mari kita optimalkan kinerja kita mulai saat ini juga," tutup Rajiun.
 
Laporan : Nuzul 
 
Editor     : Blusky
loading...